assalamu'alaikum...
wahai diriku, apa kabar dirimu?
masihkah kau mencintai Allah di atas segalanya?
atau telah kau gantikan dengan yang lain?
duhai jiwaku, apa kabar hatimu?
masihkah terpaut kitab suci?
ataukah telah kau isi dengan yang lain?
engkau tingkahku?
masihkah mencermin sunnah nabi?
atau ada idola lain yang kau kiblati?
betapa...
hidup ini indah
hanya engkau saja yang terlalu ceroboh dalam melihat nikmat Tuhan
kau dibutakan air matamu
karena kau terlalu banyak menangis
kau senang menjadi korban Tuhan dan menuduh-Nya sebagai pembunuh tawamu
duhai diri
carilah pada Tuhan tentang hidayah
agar tahu dirimu tentang indah hidup ini
tentang karunia Tuhan yang tak akan pernah mampu kau hitung
diriku
maka hiduplah dirimu
tapi bukan karena kau harus hidup
tapi karena kau harus bersyukur
atas segala kesegalaan yang diberikan Tuhan untuk mahluk tak tahu malu seperti engkau
Senin, 12 Januari 2009
Kepada Diriku
Diposting oleh NiRaFi45'sbLog di 20.21
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar